Posted by : Unknown
Kamis, 06 Februari 2014
Pada postingan kali ini saya akan berbagi aplikasi browser saingan Opera Mini,yaitu UC Browser. UC Browser memiliki beberapa keunggulan dan kekurangan dari Opera Mini. Keduanya memiliki fitur penghemat data yg dapat menghemat data hingga 90%. UC Browser adalah mobile internet browser terdepan dengan lebih
dari 400 juta pengguna di lebih dari 150 negara di seluruh dunia.
UC Browser tersedia untuk semua platform dengan 11 bahasa yang berbeda. UC Browser, produk unggulan dari UCWeb, tersedia untuk lebih dari 3000 model ponsel yang berbeda dari 200 lebih produsen ponsel. Selain itu, UC Browser dapat digunakan di semua sistem operasi
seperti Symbian, Android, iOS, Windows Mobile, Win CE, Java, MTK, dan
Blackberry. Pada Juni 2011, UCWeb merilis U3 kernel, produk hak milik perusahaan (mirip seperti mesin mobil). Browser yang memiliki U3 dapat memberikan user pengalaman web surfing yang cepat, nyaman dan aman. UC Browser, produk unggulan dari UCWeb penyedia teknologi software
internet mobile dan layanan aplikasi terdepan, pernah memenangkan
penghargaan "About.com 2011 Reader's Choice Awards".
Penghargaan ini diberikan oleh situs rekomendasi klasifikasi
informasi paling terkenal di dunia About.com tepat setahun setelah versi
internasional UC Browser dirilis. UC Browser masuk dalam daftar produk baru terbaik di dunia versi Getjar, application store independen paling besar di dunia.